Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aneka Contoh Kata Pengantar Lengkap

Ketika membuat suatu karya tulis, keberadaan kata pengantar sering kali diperlukan. Misalnya dalam sebuah makalah, buku, juga skripsi, tesis dan disertasi. Membuat kata pengantar memang terkesan sepele, tapi banyak juga yang masih bingung. 

Jangan sampai Anda menghabiskan banyak waktu berharga hanya karena kebingungan memikirkan bagaimana cara membuat kata pengantar yang baik dan benar. Padahal, hal ini bukan inti dari karya tulis Anda. Tapi, bukan berarti Anda juga boleh mengabaikan kata pengantar dan membuatnya secara asal-asalan.

Jadi, untuk membantu Anda membuat kata pengantar, berikut tersedia aneka contoh kata pengantar. Anda bisa memilih kata pengantar mana yang bisa jadi inspirasi untuk karya tulis Anda. Semoga contoh kata pengantar ini mampu menuntun Anda membuat kata pengantar yang baik untuk karya tulis Anda sendiri.

Baca juga: Contoh Proposal Seminar

Contoh Kata Pengantar Makalah

Puja dan puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan, Allah Yang Maha Kuasa. Atas tuntunan-Nyalah, penulis bisa merampungkan tugas makalah ini dengan baik dan tepat waktu. Makalah ini menjadi pemenuh tugas mata kuliah “Bahasa Indonesia” yang mengusung tema “Anti Korupsi”.

Penulis telah melakukan kajian dan pengamatan terkait bagaimana fenomena korupsi menjadi budaya yang membumi di masyarakat. Banyak masyarakat melakukan korupsi atas hal-hal yang sepele, tapi tidak mereka sadari. Sembari mereka tetap berteriak-teriak membenci para koruptor kelas kakap. Padahal, bibit korupsi dalam nilai besar bisa dimulai dari korupsi kecil-kecilan yang seolah membudaya di masyarakat.

Makalah ini menjabarkan bagaimana persepsi masyarakat  terhadap fenomena korupsi yang seolah tak kasat mata, padahal nyata adanya. Semoga makalah ini dapat membuka wacana baru bagi pendidikan anti korupsi di masyarakat. Tentunya, penulis menyadari bahwa makalah ini tak luput dari kesahalan. Jadi, kritik dan saran senantiasa terbuka untuk kebaikan karya tulis penulis selanjutnya.

Baca juga: Contoh Proposal Kegiatan untuk Mencari Sponsor

Contoh Kata Pengantar Karya Ilmiah

Rasa syukur yang mendalam penulis sampaikan ke Hadirat Tuhan YME, karena telah membimbing penulis menyelesaikan laporan penelitian tentang “Efektivitas Kinerja Tenaga Kependidikan dalam Mendukung Tata Kelola Pendidikan yang Akuntabel”. Penelitian ini dikerjakan oleh tim penulis dengan dukungan dari berbagai pihak. Karenanya, tak lupa penulis menghaturkan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung dalam terselesainya laporan penelitian ini. 

Tenaga kependidikan sudah selayaknya mengambil peran penting dalam usaha mendukung tata kelola pendidikan di Indonesia, sehingga terwujud manajemen pendidikan yang akuntabel. Ini dapat mendukung para pendidik dan peserta didik untuk mencapai visi misi pendidikan secara optimal.

Laporan penelitian ini disajikan dengan sejelas mungkin agar mudah dipahami oleh para pembaca. Diharapkan, laporan penelitian ini juga bisa berkontribusi memberikan masukan terhadap perbaikan tata kelola pendidikan di Indonesia. Apabila masih terdapat kekurangan dan dibutuhkan koreksi atas laporan penelitian ini, penulis terbuka untuk menerima saran dan kritik dari para pembaca. Terima kasih.

Baca juga: Surat Bahasa Inggris Complaining Letters karena Keterlambatan dalam Pengiriman Barang

Contoh Kata Pengantar Buku

Segala peluh dan lelah akhirnya terbayar dengan terselesainya buku ini. Atas selesainya buku ini, penulis menghaturkan syukur yang mendalam kepada Tuhan Yang Maha Esa. Tentu saja, berkat izin dan bimbingan-Nya lah, buku ini bisa diselesaikan dengan baik. Buku tentang “Trik Kepemimpinan” ini khusus didedikasikan bagi seluruh anak bangsa Indonesia, yang tengah belajar menjadi sosok pemimpin yang hebat dan disayangi semua pihak.

Sosok pemimpin memang harus bisa mengarahkan dan menuntun anak buahnya untuk bekerja secara optimal. Pemimpin juga harus memiliki kharisma dan power sehingga ia disegani siapa pun. Tapi, pemimpin yang baik juga harus bisa disayangi oleh semuanya. Sebab, kepemimpinan yang datang dari penghormatan dan kasih sayang, lebih baik dari kepemimpinan yang datang dari rasa takut.

Semoga para pembaca buku ini bisa menikmati sajian dalam buku yang sederhana ini. Berbagai tips dan trik disajikan secara ringan agar mudah dipahami. Tak lupa, penulis menyampaikan terima kasih karena telah berkenan membaca buku ini. Semoga bisa memberikan manfaat seluas-luasnya, dan mohon dimaafkan atas kekurangan dan keterbatasan dalam buku ini.

Baca juga: Jenis Jenis Surat Dinas

Contoh Kata Pengantar Proposal Kegiatan

Pendidikan adalah aspek penting dalam pembangunan sumber daya manusia. Sumber daya manusia yang hebat, dapat menjadi modal penting bagi kemajuan suatu bangsa. Oleh karena itu, tim kami, ‘Relawan Rumah Baca Ananda’, berhasrat untuk bisa berkontribusi dalam pembangunan pendidikan di Indonesia melalui “Program Pendidikan Karakter di Masyarakat Kampung Apel”.

Proposal ini disampaikan untuk mengharap dukungan bagi berbagai pihak terkait untuk mendukung program yang hendak kami jalankan. Dukungan dapat berupa dukungan dana maupun materi yang akan dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk program pendidikan karakter sesuai tujuan kami. Masyarakat Kampung Apel memiliki urgensi untuk bisa segera mendapatkan pendidikan karakter lantaran banyaknya masyarakat yang masih abai terhadap pendidikan karakter. Ini juga lantaran tingkat pendidikan formal masyarakatnya yang masih rendah, bahkan banyak yang putus sekolah. 

Besar harapan kami untuk bisa merealisasikan program kami demi mendukung kamjuan pendidikan di Indonesia. Tak lupa kami menghaturkan terima kasih bagi seluruh pihak yang telah bersedia mendukung program ini, dalam bentuk apa pun. Semoga kontribusi nyata ini bisa membawa kebaikan dan dampak positif. 

Baca juga: Cara Menulis Salam Pembuka dan Salam Penutup Surat dalam Bahasa Inggris

Contoh Kata Pengantar Proposal Usaha

Singkong adalah jenis masakan yang banyak diminati oleh berbagai pihak. Meski terkesan kolot, tapi peminat singkong masih tinggi. Salah satunya karena manfaat kesehatan yang tersimpan dalam singkong cukup tinggi. Oleh karena itulah, tim kami bermaksud menghadirkan inovasi baru terhadap produk olahan singkong. 

Inovasi berupa “Brownies Singkong Lumer” ini menghadirkan wajah baru bagi produk olahan singkong. Cita rasa yang lebih modern dengan tampilan menawan akan mampu menggaet lebih banyak khalayak untuk bisa menikmati singkong, terutama kaum milenial dan remaja. Proposal usaha ini memuat uraian lengkap terkait gambaran rencana usaha “Brownies Singkong Lumer”. Diuraikan pula analisis usaha dengan menggunakan rumusah SWOT, untuk melihat seberapa besar potensi usaha ini.

Kami harap mendapatkan dukungan dari berbagai pihak untuk bisa merealisasikan dan mengembangkan usaha produk olahan singkong. Sebab, selain menjadi produk makanan yang menarik untuk dinikmati, Brownies Singkong Lumer juga bisa menghadirkan manfaat kesehatan yang baik bagi penikmatnya. Semoga proposal usaha ini bisa diterima dan tak lupa kami pun mengharap masukan berharga untuk pengembagnan usaha ini.